Ringankan Beban Sesama, Polsek Donggo Salurkan Bantuan Kepada Korban Kebakaran di Desa Bumi Pajo

   


Bima.- Kapolsek Donggo Polres Bima Polda NTB Iptu Nazaruddin menyalurkan bantuan kepada korban Kebakaran yang menghanguskan sebuah rumah  Panggung 6 tiang Milik warga Desa Bumi Pajo Kecamatan Donggo Kabupaten Bima Kamis (16/11/23) sekira pukul 09.55. WITA.


Warga yang mengalami musibah kebakaran itu yakni, milik H.Ismail (61) yang saat kejadian korban dan isterinya sedang berkunjung ke rumah anak nya beberapa saat kemudian warga sekitar melihat kobaran api dari rumah korban.


Rumah yang terbuat dari kayu tersebut dalam singkat hangus terbakar walaupun warga sekitar bersama Personel Polsek Donggo berusaha memadamkan api dengan alat seadanya namun api tidak dapat dipadamkan.


Tidak ada  korban jiwa dalam musibah kebakaran itu namun kerugian yang dialami oleh korban ditaksir mencapai Rp. 20.000.000. (Dua Puluh Juta Rupiah). 


Kejadian itu mengetuk hati, jajaran Polsek Donggo Polres Bima  menunjukkan rasa sosialnya antara sesama dengan mengunjungi korban kebakaran itu.


Kunjungan tersebut untuk memberikan Bantuan Sosial (Bansos) guna meringankan beban warga yang tengah tertimpa musibah akibat kebakaran.


"Bansos yang disalurkan itu berupa paket sembako dan makanan siap saji " kata Kapolres Bima AKBP Hariyanto SH, SIK., melalui kasi humas iptu adib Widayaka 


Menurutnya, penyaluran bantuan ini sebagai wujud nyata kepedulian Polri terhadap warga  yang tengah mengalami musibah.


"Bantuan sosial kita berikan sebagai wujud kepedulian sosial kepolisian terhadap masyarakat. Mudah-mudahan bantuan ini bisa meringankan beban warga korban kebakaran dan menjadi nilai ibadah tersendiri bagi kami" Tuturnya.


"Jangan dilihat dari besaran bantuan yang kami berikan, lihatlah kepedulian kami untuk berbagi bersama," tambahnya. 


Dikatakannya, dengan kehadiran kami bisa memberikan motivasi kepada masyarakat yang lain untuk membantu sesama saudara yang tertimpa bencana.


Dalam kesempatan itu juga Kapolsek Donggo Iptu Nazaruddin mengimbau masyarakat untuk lebih waspada dan lebih memperhatikan kondisi rumah. Mulai dari kelistrikan, kelayakan bangunan rumah dan sebagainya.


"Kami mengimbau kepada masyarakat untuk lebih berhati-hati, lebih memperhatikan kondisi rumahnya masing-masing, baik kelistrikannya, kelayakan bangunan maupun dari segi keamanan lingkungannya," jelasnya.


Sementara itu H. Ismail  yang menjadi korban kebakaran rumah, turut mengapresiasi upaya Polsek Donggo dalam membantu meringankan beban yang tengah dipikul keluarganya.


"Terimakasih kepada Bapak  Kapolres dan Kapolsek bersama rombongan yang sudah memberikan batuan kepada kami. Saya tidak bisa membalas apa yang sudah diberikan kepada kami, kami hanya berdoa semoga bapak diberikan kesehatan dan kemudahan dalam segala urusan," ungkapnya.


Sebagai Informasi Penyebab kebakaran sementara diduga kuat  akibat konsleting arus pendek listrik  Pungkas Adib menutup rilisnya.

COMMENTS

Nama

Artikel,1,Bansos,4,Bhakti Sosial,2,Bima,98,Corona,73,dompu,9,Editorial,1,Ekbis,4,Featured,20,Galeri Foto,1,Hukrim,42,Kebijakan,1,Kelautan,1,Kepolisian,21,Kesehatan,14,Khazanah,12,Kota Bima,15,KPU,2,Lingkungan,1,Lombok,5,Mataram,52,Nasional,3,Opini,4,Pangan,2,Pelayanan Publik,1,Pemerintahan,1,Pendidikan,10,Peristiwa,22,Politik,9,Proyek DAK,1,Regional,1,Sains,1,Sosbud,1,Sport,1,Sumbawa,8,Vaksinasi,5,
ltr
item
Pilar Bima: Ringankan Beban Sesama, Polsek Donggo Salurkan Bantuan Kepada Korban Kebakaran di Desa Bumi Pajo
Ringankan Beban Sesama, Polsek Donggo Salurkan Bantuan Kepada Korban Kebakaran di Desa Bumi Pajo
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhggNboe_DQrOcRiYWRE0mBUyQ5CmT5CH0nTyz_CueJ8w6I_xQUnYDSRzoG8SSiyp26cu0hSs6gXrCq6A4nwRWPb4dLEK1zovZDGYD80NYCFLtQhlR0p3WoZGfdTJum3VaPcLDN1_e38xtoCuRg-vx84PIvk1ORe71_NG9jspEGyB7lZU9m0aKx0w4T4FHN/w640-h410/IMG-20231117-WA0027.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhggNboe_DQrOcRiYWRE0mBUyQ5CmT5CH0nTyz_CueJ8w6I_xQUnYDSRzoG8SSiyp26cu0hSs6gXrCq6A4nwRWPb4dLEK1zovZDGYD80NYCFLtQhlR0p3WoZGfdTJum3VaPcLDN1_e38xtoCuRg-vx84PIvk1ORe71_NG9jspEGyB7lZU9m0aKx0w4T4FHN/s72-w640-c-h410/IMG-20231117-WA0027.jpg
Pilar Bima
https://www.pilarbima.com/2023/11/ringankan-beban-sesama-polsek-donggo.html
https://www.pilarbima.com/
https://www.pilarbima.com/
https://www.pilarbima.com/2023/11/ringankan-beban-sesama-polsek-donggo.html
true
4228213616481737203
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content