Bima.- Dalam rangka menciptakan Situasi kamtibmas yang aman dan kondusif serta melaksanakan tugas kepolisian sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat serta penegakan hukum Polres Bima Polda NTB Optimalkan Patroli Dialogis.
Patroli dialogis yang dikendalikan oleh Kapolsek Belo AKP Ilham dilaksanakan Rabu 29/11/23 sekira Pukul 15.30. Wita itu bertujuan untuk mewujudkan situasi Kamtibmas yang kondusif diwilayah kecamatan Belo jelang pemilu serentak yang sudah memasuki tahapan.
Dalam kegiatan tersebut personel Polsek Belo menyambangi Desa Cenggu,Desa Ngali,dan Desa Ncera Bertatap muka dengan masyarakat menyampaikan himbauan Kamtibmas.
Himbauan Kamtibmas yang dimaksud, menghimbau kepada seluruh elemen masyarakat agar tetap menjaga silaturahmi antara sesama dan menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing masing serta ikut serta menyukseskan penyelenggaraan pemilu dan pilpres mendatang.
Kapolres Bima AKBP Hariyanto, SH, SIK, melalui kasi humas Iptu Adib Widayaka mengatakan bahwa kegiatan patroli dialogis dilaksanakan guna memberikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat agar tercipta situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.
Tujuan patroli tersebut untuk memastikan Kondusifitas wilayah dalam menyongsong pemilu 2024 sehingga situasi Kamtibmas diwilayah Kabupaten Bima tetap terjaga Imbuhnya.
Selain itu patroli tersebut bertujuan meminimalisir terjadinya berbagai tindak kejahatan dan mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas diwilayah hukum Polsek Belo.
COMMENTS