BKTM Desa Sai Polsek Soromandi Kembali Menunjukkan Empati Sosial dan Upaya Memakmurkan Masjid

 


Bima.- Sifat peduli akan sesama sekaligus berupaya  memakmurkan masjid di desa binaannya, kembali ditunjukkan oleh Bhabinkamtibmas (BKTM) Desa Sai Polsek Soromandi Polres Bima,  Brigader Lalu Aprianto, SH.

Kali ini, ditunjukkannya lewat pemberian paket bantuan berupa Buku Iqra, sarung, dan minyak wangi kepada jamaah Masjid Baburahman Riando dan masjid Jami Al Amin di Desa Sai, Kamis (14/09/23) Pukul 09.00 Wita. 

Sebelumnya, pada Selasa (29/08/23) lalu, BKTM yang juga dikenal taat beribadah ini pernah membagikan sejumlah pasang sandal untuk keperluan berwudhu bagi jamaah di dua masjid yang sama.

Kata dia, warga Desa Sai sendiri dikenalnya sebagai warga yang relatif rajin menunaikan sholat lima waktu di masjid. Karena itu, hatinya terketuk untuk memberikan sejumlah paket bantuan untuk menambah semangat beribadah wrga binaannya itu.

Ia berharap, bantuan yang menurutnya tidak seberapa itu dapat semakin mendekatkan warganya dengan masjid, serta semakin mempererat tali silaturrahmi antar instansi Polri dengan masyarakat.

“Bantuan yang tidak seberapa ini mudah-mudahan berkah dan bermanfaat, serta niat kita untuk membantu memakmurkan masjid diridhoiNya,” harap Brigader Lalu Aprianto, SH.

Sementara itu, warga yang menerima paket bantuan tersebut menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada Polri lewat BKTM tersebut.

Terpisah, Kapolres Bima, AKBP Hariyanto, SH, S.I.K., lewat Kasi Humas, Iptu Adib Widayaka, menyampaikan, pihaknya memang kerap memberikan atensi kepada segenap anggotanya, agar terus meningkatkan empati terhadap masyarakat.

“Bantu masyarakat sebisa mungkin. Bukan hanya sebatas masalah Kamtibamas saja, tapi juga dalam hal sosial dan ekonomi masyarakat juga perlu dibantu jika ada kemampuan untuk melakukannya,” kata Kapolres Bima sebagaimana dikutip Iptu Adib.

Karena itu ia mengapresiasi apa yang dilakukan oleh BKTM Desa Sai tersebut.

Sementara kepada masyarakat, Kapolres Bima juga menghimbau agar tidak menjauhi masjid. Karena kata dia, masjid sebagai Rumah Allah, tentunya merupakan sumber dari segala kebaikan, sehingga dapat mewujudkan kehidupan bermasyarakat yang ideal.

COMMENTS

Nama

Artikel,1,Bansos,4,Bhakti Sosial,2,Bima,98,Corona,73,dompu,9,Editorial,1,Ekbis,4,Featured,20,Galeri Foto,1,Hukrim,42,Kebijakan,1,Kelautan,1,Kepolisian,21,Kesehatan,14,Khazanah,12,Kota Bima,15,KPU,2,Lingkungan,1,Lombok,5,Mataram,52,Nasional,3,Opini,4,Pangan,2,Pelayanan Publik,1,Pemerintahan,1,Pendidikan,10,Peristiwa,22,Politik,9,Proyek DAK,1,Regional,1,Sains,1,Sosbud,1,Sport,1,Sumbawa,8,Vaksinasi,5,
ltr
item
Pilar Bima: BKTM Desa Sai Polsek Soromandi Kembali Menunjukkan Empati Sosial dan Upaya Memakmurkan Masjid
BKTM Desa Sai Polsek Soromandi Kembali Menunjukkan Empati Sosial dan Upaya Memakmurkan Masjid
https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEhOczkfSsZfZWV8td6RIpUh_6l-7cAKhwFR4ySxUkUD_RR_62ubk8-f1Nq5gYAsxmbK_qTn9VJcHOe5CeDjqdr6LUhq42F_BgsMMLgKvxA5nOldoQxlurgYnq523b1yoCQo9G3Vuy9A7VRAqnjVodq5Q2qyuTUS6Ddu3FyJ7fQXt1SD_QfdgkcxRGkBPqlY=w640-h356
https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEhOczkfSsZfZWV8td6RIpUh_6l-7cAKhwFR4ySxUkUD_RR_62ubk8-f1Nq5gYAsxmbK_qTn9VJcHOe5CeDjqdr6LUhq42F_BgsMMLgKvxA5nOldoQxlurgYnq523b1yoCQo9G3Vuy9A7VRAqnjVodq5Q2qyuTUS6Ddu3FyJ7fQXt1SD_QfdgkcxRGkBPqlY=s72-w640-c-h356
Pilar Bima
https://www.pilarbima.com/2023/09/bktm-desa-sai-polsek-soromandi-kembali.html
https://www.pilarbima.com/
https://www.pilarbima.com/
https://www.pilarbima.com/2023/09/bktm-desa-sai-polsek-soromandi-kembali.html
true
4228213616481737203
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content