Kontingen Kabupaten Bima, Juara Umum Festival LASQI NTB

Kontingen Kabupaten Bima, Juara Umum Festival LASQI NTB

Bima," Pilarbima.Com,-
Festival Seni Qasidah tingkat Provinsi Nusa Tenggara Barat yang digelar oleh Lembaga Seni Qasidah Indonesia (LASQI) Provinsi NTB yang berlangsung mulai tanggal 13 sampai dengan 15 Oktober 2022 di Alun-alum Tastura, Lapangan Muhajirin, Praya, Kabupaten Lombok Tengah  berhasil menempatkan Kontingen LASQI Kabupaten Bima meraih juara umum pada ajang tingkat Provinsi tersebut. 


Pada Festival tersebut,  duta Kabupaten Bima Faisal meraih Juara I Bintang Vokalis (Bivo) Anak-anak Putra. Posisi yang sama juga diraih Firman (Bivo) Remaja Putra. 


Duta Kabupaten Bima lainnya Wukufiatul Arafah meraih Juara II Bintang Vokalis Dewasa Putri  dan Syahruramadhoan berhasil meraih Juara III pada kategori Bintang Vokalis Putra. Demikian halnya pada kategori Pop Religi Anak-anak Putra, M. Fathur Faizun berhasil meraih Juara II.
Dengan capaian ini kontingen LASQI Kabupaten Bima meraih total 5 medali dengan  2 medali emas, 2 Perak dan 1 Perunggu.


Ketua DPD LASQI Kabupaten Bima Hj.Rostiati Dahlan S.Pd Sabtu (15/10) malam usai menerima trophy dan hadiah juara umum mengungkapkan,  Alhamdulillah Kontingen Kabupaten Bima berhasil meraih prestasi Juara Umum.  Keberhasilan ini berkat dukungan luar biasa Pemerintah Kabupaten Bima melalui Bupati,  Wakil Bupati dan Jajaran Dinas Dikbudpora Kabupaten Bima. 


Terimakasih kepada Para Pengurus LASQI Kabupaten Bima yang telah berjuang dan berproses menuju Festival tingkat Provinsi NTB sehingga berhasil meraih hasil yang memuaskan melaui proses pembinaan secara berjenjang. 
Keberhasilan ini memastikan Kabupaten Bima mengikuti ajang tingkat nasional yang akan berlangsung bulan November mendatang di Kabupaten Karawang. Tandasnya. ( PB. ******)


 


Nama

Artikel,1,Bansos,4,Bhakti Sosial,2,Bima,98,Corona,73,dompu,9,Editorial,1,Ekbis,4,Featured,20,Galeri Foto,1,Hukrim,42,Kebijakan,1,Kelautan,1,Kepolisian,21,Kesehatan,14,Khazanah,12,Kota Bima,15,KPU,2,Lingkungan,1,Lombok,5,Mataram,52,Nasional,3,Opini,4,Pangan,2,Pelayanan Publik,1,Pemerintahan,1,Pendidikan,10,Peristiwa,22,Politik,9,Proyek DAK,1,Regional,1,Sains,1,Sosbud,1,Sport,1,Sumbawa,8,Vaksinasi,5,
ltr
item
Pilar Bima: Kontingen Kabupaten Bima, Juara Umum Festival LASQI NTB
Kontingen Kabupaten Bima, Juara Umum Festival LASQI NTB
https://bimakab.go.id/home3/photo/0/eff2283a59cf40725f770557cf074153.jpg
Pilar Bima
https://www.pilarbima.com/2022/10/kontingen-kabupaten-bima-juara-umum.html
https://www.pilarbima.com/
https://www.pilarbima.com/
https://www.pilarbima.com/2022/10/kontingen-kabupaten-bima-juara-umum.html
true
4228213616481737203
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content